Pages

Senin, 11 November 2013

Untuk Ku dari Ku dengan Mu

Ini untukku dariku denganmu!

Cinta itu prioritas
Tak ada cinta itu hianat
Tapi mengapa kau berani memainkan prioritas untuk Tuhan dan Rasulmu?
Kenapa kau mempermainkannya?
Kadang kau merayu, kadang kau lupa
kau berani menjilat ludah dirimu senidiri
Begitkah kau?
sejijik itukah kau?
adakah kau mau berkurban untuknya?
ataukah kau hanya menjadi korban dirimu sendiri?

Cinta itu totalitas
Jika kau masih mencla-mencle mecampur adukan putih dengan hitam
kau sudah hianat

Cinta itu menomor satukan yang dicinta
Jika kau masih sekedar merayu
tanpa kau buktikan
kau hanya penghianat

Untuk mu..
Aku menuntutmu
Wibawamu, harga dirimu, kesolehanmu
Hari ini, sebelum kau dituntut Nya kelak

Aku menuntut mu!

Kejernihan fikiranmu, kebeningan hatimu, ketulusan sikapmu
aku menuntutmu!
kembali dengan fitrahmu, tak mencampur adakan kegoblokan dan ketaatan
Aku menuntut mu!
untuk ku dari ku dengan kau